Di saat kencing atau berak terdapat etika yang perlu diperhatikan,
yaitu:
1.Ketika hendak masuk tilet disunnahkan membaca do’a:
بِسْمِ اللهِ الَّلهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَاْلخَبَائِثِ
2.Ketika kencing atau berak di tanah yang lapang tidak
boleh menghadap atau membelakangi kiblat (ka’bah), kecuali ada satir
(penghalang) yang sudah mencukupi diantara kiblat dan orang yang kencing atau
berak.
3.Sebaiknya tidak kencing atauk berak di air yang tenang
atau mengalir.
4.Tidak kencing atau berak di bawah pohon bisa berbuah.
5.Tidak kencing atau berak di jalan yang di lewati
manusia.
6.Tidak kencing atau berak di dalam lubang tanah.
7.Tidak berbicara saat kencing atau berak.
8.Tidak menghadap matahari atau rembulan dan tidak
membelakanginya.
9.Setelah keluar dari toilet di sunnahkan membaca do’a:
غُفْرَانَكَ اْلحَمْدُ لِله اَّلذِيْ أَذْهَبَ عَنّي اْلَأذى
وَعَافَنِي