Nishfu Sya’ban di PP Hasan Jufri: Tradisi, Merajut Doa, dan Keberkahan

 


Ba’da Maghrib tadi, Jumat 13 Februari 2025 M  suasana Masjid Baitil ‘Atiq di Pondok Pesantren Hasan Jufri dipenuhi lantunan doa yang dipimpin langsung oleh Pengasuh. Di sela-sela doa, dewan pengasuh dan para santri dengan khusyuk membaca Surat Yasin tiga kali, menambah kekhidmatan malam penuh berkah ini.



Setelah itu, pengurus dan santri bersama-sama menikmati hidangan di nampan, dengan setiap nampan dibatasi hanya untuk tiga orang. Kebersamaan sederhana ini semakin mempererat ukhuwah, menjadikan malam Nishfu Sya’ban tak hanya penuh doa, tetapi juga kehangatan dalam kebersamaan.


 

Ba’da jamaah Shalat Isya’ dan ba’diyyahnya, para santri Pondok Pesantren Hasan Jufri kembali pada rutinitas mereka. Kebetulan, malam ini bertepatan dengan tanggal 15 Sya’ban dalam kalender Hijriyah, yang berarti lantunan Qashidah Burdah menggema di pesantren, menjadi bagian dari tradisi yang terus dijaga.

 


Tak hanya itu, malam ini juga bertepatan dengan malam Jumat, di mana para santri secara rutin membaca Maulid. Dua tradisi yang bersatu dalam satu momen penuh berkah, menambah keagungan suasana di Pondok Pesantren Hasan Jufri.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Post a Comment

Previous Post Next Post